Yod Mintaraga: Jalan dan Penerangan Rusak Banyak Dikeluhkan Saat Reses di Tasikmalaya

Anggota DPRD Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) XV Kabupaten dan Kota Tasikmalaya Yod Mintaraga*/Fitri Rachmawati/

JABARNETWORK|BANDUNG–– Yod Mintaraga, anggota DPRD Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) XV Kabupaten dan Kota Tasikmalaya menerima banyak keluhan soal jalan dan penerangan yang rusak saat reses di 8 titik.

Apalagi kata Yod Mintaraga, Dapil XV terdapat daerah calon otonomi bari di Tasikmalaya Selatan, di Karangnunggal. Sehingga, persoalan jalan rusak dan penerangannya menjadi sorotan masyarakat setempat.

“Pada umumnya masyarakat banyak mengeluhkan soal kondisi infrastruktur jalan yang banyak belum baik. Masih banyak jalan yang perlu diperhatikan. Apalagi Dapil 15 terdapat daerah calon otonomi baru di Tasikmalaya Selatan di Karangnuggal,” kata Yod Mintaraga, Bandung, Selasa, 15 November 2022.

Soal penerangan yang dikeluhkan masyarakat kata Yod Mintaraga, penerangan jalan yang rusak di beberapa ruas jalan di Tasikmalaya khususnya di daerah rawan kecelakaan dan kejahatan.

“Keluhan di reses enggak akan jauh yang banyak dikeluhka itu soal infrastruktur jalan. Terkadang jalan sudah bagus, tapi rusak di bagian penerangan jalan umumnya,” kata dia.

“Memang ada beberapa penerangan yang rusak di beberapa ruas jalan di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya. Apalagi di daerah tertentu (rawan kecelakaan atau kejahatan) penerangan sangat diperlukan,” sambung dia.

Pada berita sebelumnya disebutkan, anggota DPRD Jabar asal Fraksi Golongan Karya melakukan reses di 8 titik.

Delapan titik tersebut satu diantaranya; Kecamatan Cikalong, Pancatengah, Cikatomas, Karangjaya, Jamanis, Mangunreja dan kecamatan lainnya. ***

Leave a Reply